Clouds Million Love Gathering 02-09-2012


Kemarin, Minggu 2 September 2012, aku dan temenku (Arum Wulandari) datang ke acara Clouds Million Love Gathering yang dibuat oleh fans-fans Yesung di Indonesia. Project Clouds Million Love ini dibuat untuk merayakan ulang tahun Yesung yang ke-29 pada tanggal 24 Agustus 2012. Gathering ini adalah acara puncaknya acara lain yang dibuat adalah Donasi, Pembelian Goodies, dan DOTS (Donasi On The Spot) yang diselenggarakan di beberapa kota di Indonesia. Semua pendapatan yang diterima akan diserahkan ke panti asuhan Bhakti Luhur (kalau gak salah). Fansbase yang terlibat dalam acara ini adalah @INAloveyesung @CloudsINDONESIA @CloudsINA @clouds_world @YesungSJFacts @Yesung_Cloud @yesungADDICT @YesungCommunity (on Twitter), Big Family of Clouds Indonesia (on facebook) dan para Clouds lainnya (ini setahuku ya ^^)

Sekarang aku masih sharing tentang acara gatheringnya. Acara gatheringnya diadain di Blok M Plaza, dimulai jam 10.30-16.00 WIB. Sebelum masuk kita harus register dulu lalu diberi kupon makan, kupon doorprize, dan photocard Yesung. Setelah itu kita masuk kedalam tempat acaranya. Agak kaget saat tahu kalau Clouds yang dateng itu lumayan banyak, hampir penuh tempatnya. Acara dimulai dari pembacaan susunan acara dan perkenalan. Terus diputar video tentang perjalanan Yesung sejak lahir sampai dia menjadi member Super Junior. Dan seisi ruangan langsung jadi hebooohh. Pada ketawa, teriak-teriak lihat Yesung yang subhanallah gantengnya, sedih, dan nyanyi bareng pokoknya seru banget. Serasa beneran lihat Yesung depan mata. Setelah itu kita makan siang. Sebagian makan siang dan sebagian tetap diruangan untuk games dan juga sempet BelajarYesung  secara live dari admin @CloudsINDONESIA.

Disana juga dijual aksesoris K-POP dan semua yang berbau Yesung SOLD OUT! jadi aku gak kedapetan T_T tapi lumayan dapet goodies berbau Yesung dari acara gatheringnya. Setelah makan siang acara dilanjutin lagi dengan cover dance Super Junior Happy, sing cover dari Boni (cowok lho ;p), games nyanyi lagu kebangsaan It Has To Be You, dan games dance ala ala Yesung (octopus dance). Dan itu seru banget!! terutama dance gajenya. Gak nyangka yang maju banyak banget malah lebih banyak dari games nyanyi. Like idol like fans, idolnya ajaib fansnya lebih ajaib XD Kita juga dapet majalah Top Idol sebagai media patner diacara tersebut, covernya SUJU. Setelah itu ada pembagian doorprize tapi sayang beberapa nomor yang disebut gak ada orangnya. Dinomor yang ke-4 barulah ada orangnya nomornya 160 dan nomorku 167, hadohhh deg-degan pas MCnya bacain nomor 1-6 udah berharap menang eh malah enggak.

Sebagai puncaknya kita sama-sama tiup lilin dicake yang khusus dibuat untuk Yesung oppa. Cakenya itu kumpulan cupcake, cupcakenya lucu bangeeeeettttt. Salah satu Clouds menjadi perwakilan untuk meniup lilinnya kita juga nyanyi lagu selamat ulang tahun untuk Yesung sama-sama, kompak dan kencenggg bangett. Lalu kita semua, peserta gathering dan panitia, foto bareng. Kita kompak banget dan semakin jelas kalau Clouds yang dateng banyak bangettt~. Seneng ngeliat banyak yang cinta sama Yesung oppa. Semua dokumentasi dari acara gathering juga penyerahan donasi ke panti asuhan akan diserahkan langsung ke Yesung oppa, ihh nanti fotoku dilihat sama oppa ;) Semoga Yesung oppa suka sama kado dari Clouds Indonesia. Kita memang gak memberi benda mahal ke Yesung oppa tapi kita mewujudkan salah satu harapan Yesung oppa. Yesung oppa pernah bilang "Kalau aku menjadi Siwon aku akan memberikan hartaku untuk orang-orang yang membutuhkan, dan akan menyisakannya untuk Siwon"

Pokoknya acara gathering itu seru banget, sangat menyenangkan. Senang karena bisa ngumpul dengan para Clouds, senang karena merayakan ulang tahun Yesung sam-sama, senang karena tertawa bersama, senang karena tahu kalau begitu banyak yang cinta sama Yesung. INDONESIA LOVE YESUNG OPPA ^^

Ini dia istri-istri Yesung di Indonesia, banyaaakk kaannn?? :)) ini baru sebagian kecil lhoo :p


cr photo : @INAloveyesung (on Twitter)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PERKEMBANGAN MUSIK DARI ZAMAN KE ZAMAN

Psikologi Lintas Budaya